Bagikan di:
     

Jenis Telur Ayam dan Manfaatnya

Telur ayam memiliki kandungan gizi yang baik untuk kesehatan.
Telur ayam memiliki kandungan gizi yang baik untuk kesehatan.

Telur ayam, adalah salah satu makanan favorit yang sering dijadikan lauk utama atau ditambahkan dalam berbagai olahan makanan karena bagus untuk kesehatan. Telur biasanya disimpan di dalam lemari es pada hampir semua rumah. Harganya yang murah, mengandung gizi baik dan mudah diolah membuatnya menjadi banyak dibeli. Telur merupakan salah satu sumber protein yang mudah didapat. Selain itu terdapat kandungan kalori, karbohidrat, lemak, vitamin dan mineral.

 

Telur bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan atau kue. Cara mengolahnya cukup praktis. Pengolahan yang poluler adalah telur cukup didadar atau diceplok (telur mata sapi), telur sudah bisa menjadi lauk yang nikmat menemani nasi atau roti. Rasanya yang nikmat membuat banyak orang menyukai telur, terutama anak-anak.

 

Jenis Telur

Jika Anda berbelanja di pasar atau toko swalayan, mungkin Anda akan menemui telur ayam dengan berbagai jenis label. Agar tidak bingung, berikut penjelasan dari jenis telur yang mungkin Anda temui:

Telur Ayam Kampung

Anda mungkin bisa langsung mengenali jenis telur ini karena secara tampilan luarnya, telur ayam kampung sudah tampak berbeda. Telur ayam kampung biasa berukuran lebih kecil dengan warna cenderung putih. Ini adalah telur yang dihasilkan dari ayam kampung yaitu ayam yang biasa tidak dipelihara dalam kandang. Karena bebas, ayam kampung bisa makan makanan yang lebih alami seperti serangga dan biji-bijian.

Telur Omega-3

Telur ini sering juga dilabel sebagai telur DHA. Telur jenis ini mengandung omega-3 lebih banyak dibanding telur biasa. Kandungan Omega-3 hampir 10 kali dari telur biasa. Manfaat Omega-3 antara lain berguna untuk menjaga kesehatan fungsi jantung dan otak. Ayam penghasil telur jenis ini diberi pakan yang mengandung lemak omega-3 yang tinggi, sehingga akan menghasilkan telur yang kaya akan kandungan omega-3. Perbadaan telur omega-3 dibanding telur biasa adalah warna kuning yang cenderung berwarna oranye yang tidak mudah pecah.

Telur Organik

Telur organik dihasilkan dari ayam yang diberi pakan khusus. Pakan tersebut dibuat dari bahan-bahan yang tumbuh tanpa pestisida, herbisida atau pupuk kimia. Ayam penghasil telur ini juga tidak disuntik hormon atau antibiotik. Cangkang telur organik biasa berwarna lebih gelap. Pada telur jenis ini, biasanya tertera sertifikat organik pada kemasan telur.

Telur Rendah Kolesterol

Kandungan kolesterol pada telur jenis ini 25% lebih rendah dari telur biasa. Dihasilkan dari ayam yang diberi pakan yang mengandung asam lemak tak jenuh ganda (polyunsaturated fatty acid/PUFA).

Telur Vegetarian

Ayam penghasil telur ini diberi pakan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan saja atau tidak berasal hewan lainnya.

Telur Pasteurisasi

Pasteurisasi adalah proses pemanasan selama 10-15 detik dengan suhu 73-85 derajat Celcius. Telur pasteurisasi adalah telur yang sudah melalui proses pasteurisasi. Tujuan dilakukan pasteurisasi pada telur adalah agar dapat membunuh organisme yang merugikan bagi manusia. Karena sudah mengalami proses pasteurisasi, rasa telur sedikit berbeda. Jika Anda suka mengkonsumsi telur setengah matang, telur jenis ini dapat menjadi pilihan karena dapat mengurangi infeksi akibat bakteri salmonella.

 

Baca juga:
Variasi Olahan Nasi



 

Kandungan Gizi Telur

Telur memiliki kandungan kalori, karbohidrat, lemak, vitamin dan mineral. Ini semua dibutuhkan supaya tubuh tetap sehat.

Selain itu, telur juga memiliki gizi yang tinggi untuk protein, kolin, lutein dan zeaxanthin. Bagaimana kandungan selengkapnya pada sebutir telur ayam?

Protein Telur

Telur memiliki sekitar 6 gram protein dalam setiap butir telur. Protein pada telur lebih mudah diserap tubuh.

Kalori Telur

Telur memiliki sekitar 75 kalori dalam tiap butirnya. Cukup bagus untuk meningkatkan energi.

Kolin Telur

Jangan lupa menyantap kuning telur, karena bagian ini mengandung kolin yang bermanfaat untuk otak. Apalagi untuk ibu hamil dan menyusui, kolin sangat dibutuhkan untuk perkembangan otak janin dan bayi.

Baca juga:
Siapkah jadi Vegetarian?



 

Vitamin D

Vitamin D dibutuhkan untuk imunitasi tubuh serta untuk penyerapan kalsium. Telur adalah salah satu sumber alami vitamin D.

Lutein

Lutein adalah pigmen organik yang bagus untuk kesehatan mata, khususnya mencegah terjadinya katarak. Telur, khususnya bagian kuning telur, termasuk salah satu yang memiliki kandungan lutein, selain bayam, jagung, jeruk dan lainnya.

Zeaxanthin

Zeaxanthin merupakan pasangan lutein dan memiliki manfaat serupa untuk kesehatan mata. Selain itu, zeaxanthin juga memiliki kandungan antioksidan yang baik.

Jadi telur banyak manfaatnya. Kandungan gizi pada sebutir telur cukup banyak dan membuat tubuh sehat. Karena itu, jangan lupa untuk rutin konsumsi telur ayam.

Namun kita tetap harus berhati-hati supaya kolesterol tidak bertambah setelah makan terlalu banyak telur. Jadi sudah tahu, mana telur yang paling cocok untuk Anda?

 

Pencarian artikel ini: telur.