Wisata Edukatif di Godong Ijo (Eco-Tainment, Eco-Arts & Eco-Science)
Wisata Edukatif di Godong Ijo (Eco-Tainment, Eco-Arts & Eco-Science)

Rekreasi atau wisata yang tepat akan membantu anak-anak terhindar dari stres akibat beban pelajaran yang dihadapinya. Rekreasi yang cocok untuk anak adalah rekreasi yang tidak hanya dapat membuat anak merasa senang, tetapi juga berisi pembelajaran yang mendukung kemudahan belajar di sekolah. Menjawab kebutuhan ini, Godong Ijo menawarkan Paket Wisata Edukatif dengan berbagai program pendidikan dan permainan menarik yang aman untuk anak.

 

Eco-Tainment, Eco-Arts & Eco-Science

Eco-tainment, Eco-Arts & Eco-Science merupakan bagian program pendidikan lingkungan dari wisata edukatif yang dirancang khusus untuk menstimulasi anak agar lebih peduli akan lingkungan. Program ini disajikan dengan cara menyenangkan dan ditambah program aplikasi Arts, Science & Technology untuk mendukung pembelajaran di sekolah.

 

Eco-Tainment

Program antara lain:
  • The Young Greeners (Sahabat Alam), merupakan program pendidikan lingkungan yang disesuaikan dengan tumbuh kembang anak. Ditujukan untuk anak mulai dari usia 1,5 tahun (toddler / Nursery) sampai Senior High School. Pembelajaran berisi tentang konsep alam, habitat, populasi, pemanasan global, pertanian modern, pembuatan taman (gardening) khususnya Vertical Garden, seluk beluk hewan reptile dan mamalia yang dilakukan dengan cara mudah dan menyenangkan.

 

Eco-Arts

Program antara lain:
  • Fun With Clay (Bermain Keramik), merupakan pelatihan untuk membuat keramik dari tanah liat dan ditambah pengetahuan mengenai alam, seperti: global warming, planting corner, reptiles dan mamalia corner, catching fish, team building games, mengunjungi green house, dan lainnya. Kami menggunakan tanah liat yang aman dan ). telah mendapat sertifikat aman dari Succofindo, sehingga sekalipun tertelan oleh siswa tidak akan membahayakan karena tidak mengandung bakteri, telur cacing atau kolin (campuran bahan pembuat semen. Di sini siswa diajak berkreasi membentuk tanah liat dengan teknik cetak atau teknik putar dibawah pengasuhan tenaga professional dan terlatih. Di samping itu siswa juga akan mendapat pelatihan pengecatan (finishing) keramik yang telah kering. Kegiatan ini sangat menyenangkan bagi anak karena mereka dapat berexplorasi dengan gambar dan aneka warna diatas keramik (pertama di Indonesia).
  • Membatik Class (Kelas Membatik), merupakan kegiatan belajar membatik. Mulai dari proses desain, pembatikan, pewarnaan colet, pewarnaan dasar, pelorodan dan ditambah pengetahuan mengenai alam seperti: global warming, planting corner, reptiles dan mamalia corner, catching fish, team building games, mengunjungi green house, dan lainnya.
  • Junior Master Chef (Koki Cilik), merupakan pelatihan memasak untuk anak yang dikemas dengan cara mudah dan menyenangkan serta ditambah pengetahuan tentang alam, seperti pengetahuan mengenai global warming, planting corner, reptiles dan mamalia corner, catching fish, team building games, mengunjungi green house, dan lainnya. Setiap anak akan diajak menikmati pengalaman baru dalam memasak dan juga menghias makanan (food decorating). Terdapat aneka pilihan makanan favorit anak serta cara pembuatannya yang mudah sehingga ketika dirumah mereka dapat membuatnya sendiri.

 

Eco-Science

Program antara lain:
  • Fast Learning Camp (Kemah Belajar Super Cepat), merupakan metode belajar bagaimana belajar yang Efektif dan Super (“Learn How to Learn”). Pendekatan yang digunakan adalah bagaimana cara otak belajar, mengingat, berkonsentrasi, berfikir kreatif, teknik ujian, mind goal serta aplikasi mind games. Pada programini, siswa akan dilatih teknik meringkas ala Mind Mapdan teknik mengingat Super Memory dengan cara mengoptimasi dan menyeimbangkan otak kiri dan otak kanan. Pada program ini juga ditambah pengetahuan mengenai alam, planting corner, reptiles dan mamalia corner, catching fish, team building games, mengunjungi green house, dan lainnya.
  • Doctor Kids (Dokter Cilik), merupakan pelatihan kesehatan bagi siswa yang dipandu langsung oleh team dokter. Tujuan utamanya adalah agar siswa dapat menjaga kesehatan diri sendiri dan menolong orang di sekitarnya bila terserang penyakit. Sering sekali kita terlambat menyadari bahwa kita telah terjangkit suatu penyakit yang fatal atau panik ketika seseorang yang ada di sekitar kita terkena penyakit. Peserta juga akan mendapat pengetahuan mengenai alam, planting corner, reptiles dan mamalia corner, catching fish, games, mengunjungi green house, dan lainnya.
  • Eco-Robotic / Eco-Techno, sesuai dengan namanya, pada program ini siswa akan “Learning Technology with Fun” ditengah suasana alam juga belajar mengenai konsep alam, pemanfaatan sumber daya alam yang terbarukan seperti pemanfaatan sumber daya matahari (Solarcell) yang dapat menjadi sumber energi gerak. Ditambah dengan pemberdayaan alam lewat teknologi, dimana siswa akan diajarkan 4 aspek pembelajaran, yaitu konstruksi (rancang bangun), elektronika, mekanika, komputer (programming). Paket ini juga mendapat tambahan pengetahuan mengenai alam, planting corner, reptiles dan mamalia corner, catching fish, games, mengunjungi green house, dan lainnya.

 

Baca juga:
Wisata Edukasi di Godong Ijo



 

 

Pembelajaran akan Konsep Lingkungan (Alam) Reptiles dan Mamals Corner

Wisata edukatif Godong IjoCara lain dalam wisata edukatif pada sesi ini, siswa selain belajar seluk beluk reptile dan mamalia yang unik juga langka seperti asal muasal, makanan, usia, cara berjalan, cara mempertahankan diri di alam,musuh alami, cara berkembang biak, jenis kelamin, keunikan, usia, dan lainnya. Mereka juga diajak berinteraksi langsung dengan memegang, memandikan dan memberi makan.

Hewan-hewan yang diperkenalkan kepada siswa antara lain:

Reptiles

Kadal Tanpa Kaki atau Glass Snake (Liasis Jicari / Liasis Burtonis), Iguana, Biawak (Varanus Salvator), Kadal Lidah Biru atau Blue Skink (Tiliqua Scincoides), Kadal Gurun atau Leopard Gecko, Kadal Duri (Tribolonotus Gracilis), Soa Payung (Clamidosaurus Kingii), Piton Bola atau Ball Phyton, Piton Albino, Giant Phyton Reticulatus, Kodok Bibir Putih (Litoria Infrafrenata), Kodok Pesek (Litoria Caeurelea), dan Radiata Tortoise.

Mammals

Landak Mini Albino (Porcupine), Kukang (Slow Lorries).

 

Baca juga:
Wisata Edukasi Godong Ijo, Liburan Keluarga Mendidik dan Menyenangkan



 

Planting Class (Kelas Bercocok Tanam)

Siswa akan praktek menanam tanaman yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari hari, seperti tanaman pengusir nyamuk, tanaman obat keluarga, tanaman unik dan langka, dan lainnya. Di sini juga diberikan pelatihan perbanyakan dengan vegetatif buatan seperti stek, sambung, cangkok, dan lainnya. Untuk siswa SMP atau SMA diberikan pelatihan breeding (kawin silang) pada tanaman.

Selesai dari "Planting Class", peserta diajak wisata "Keliling Dunia dengan Flora & Fauna". Selain mendapat pengetahuan mengenai asal-usul dan keunikan dari berbagai jenis tanaman mulai dari "Jurrasic Plant", "Carnivorus Plant" sampai aneka "Food Plant", kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mengasah kemampuan geografi dan sejarah.

Untuk Gardening Corner, ada pelatihan mengenai Vertical Garden (Taman Tegak) atau Taman Dinding yang merupakan solusi cerdas untuk mengatasi masalah penghijauan di lahan sempit. Siswa akan mempelajari mengenai sistem pengairan (irigasi), pemupukan otomatis, media alternative pengganti tanah dan praktek membuat Vertical Garden secara berkelompok.

Wisata edukatif: MemancingKesenangan lain yang dapat dinikmati siswa adalah "Fishing" atau boleh juga tangkap ikan (catching fish). Mereka diajarkan bagaimana cara memancing dengan benar dan aman. Tidak perlu kuatir tenggelam, karena kolam pemancingan untuk anak ini pasti aman karena kedalamannya hanya 1 meter. Memancing dapat menjadi cara untuk melatih kesabaran sekaligus sebagai sarana bersenang-senang untuk anak.

Godong Ijo menyajikan berbagai fasilitas untuk menunjuang wisata edukatif bagi anak-anak yang berkunjung ke sini. Diharapkan mereka mendapat banyak pengetahuan mengenai alam dan semakin menghargai banyak hal di alam melalui wisata edukatif di Godong Ijo.

 

Biaya

  • The Young Greeners (Sahabat Alam), Opera & Movie Global Warming, Planting, Gardening, Reptiles & Mamals Corner, Fishing/Catching Fish, Outbond / Games, Snack, Lunch, Souvenir Tanaman. Biaya mulai dari Rp. 75.000,- s/d Rp. 145.000,- per anak.
  • Fun With Clay (Bermain Keramik), Membuat keramik, Pengecatan / Finishing Keramik, Pembakaran Keramik, Opera & Movie Global Warming, Planting, Reptiles & Mamals Corner, Fishing/Catching Fish, Games, Snack, Lunch. Biaya mulai Rp. 85.000,- s/d Rp. 120.000,- per anak.
  • Junior Master Chef (Koki Cilik), Membuat Snack, Main Course, Appetizers, Beverage, Digestive System, Planting, Reptiles & Mamals Corner, Fishing/Catching Fish, Games, Snack, Lunch. Biaya mulai Rp. 80.000,- s/d Rp. 120.000,- per anak.
  • Fast Learning Camp (Kemah Belajar Super Cepat), Mind Map, Super Memory, Memo Brain, Brain Gym, Brain Games, Opera & Movie Global Warming, Planting, Reptiles & Mamals Corner, Fishing/Catching Fish, Games, Snack, Lunch. Biaya mulai Rp. 125.000,- s/d Rp. 200.000,- per anak.
  • Doctor Kids (Dokter Cilik), Penanganan Flu, Kejang, Tersiram Air Panas, Mimisan, Patah Tulang, Serangan Jantung, Opera & Movie Global Warming, Planting, Reptiles & Mamals Corner, Fishing/Catching Fish, Games, Snack, Lunch. Biaya mulai Rp. 105.000,- s/d Rp. 140.000,- per anak.
  • Eco-Robotic / Eco-Techno, Ilmu Robotika Konstruksi, Elektronika, Mekanika, Pemrograman, Opera & Movie Global Warming, Planting, Reptiles & Mamals Corner, Fishing/Catching Fish, Games, Snack, Lunch. Biaya mulai Rp. 125.000,- s/d Rp. 165.000,- per anak.

 

Customer Reference

Al-Azhar Syifa Budi,Al-Hamidiyah, Al-Falah, Bina Bangsa, BPK Penabur (01, 02, 03, Bintaro, Cawang, Cipinang, Kelapa Gading PIK, Bekasi, Halimun dan lainnya.), Bina Tunas Bangsa, Bina Talenta Graha, Bumble Bee, Bunda Mulia, Cakra Buana, Calvin, Candle Tree, Chandra Kusuma, Citra Alam, Cikal, Cikal Harapan,Cita Persada, Citra Berkat, Claritas, Darma Budi Bakti, Darma Karya, Dian Harapan, Doctor Rabbit,Gymboree, Global Montessori, Global Nusantara Jaya, Harapan Bangsa, Harapan Ibu, Harapan Mulya, Harapan Bunda, High Scope Indonesia, Holly Angels, Ipeka Sunter, Jakarta Montessori Sch., Kanaan Global Sch., Kharisma Bangsa, Kinderfield Indonesia,Komimo, Lentera Int., Lentera Insan, Marsudirini, Mentari Bangsa, Nurul Fikri, Pelangi Kasih, PSB Singapore Int., Palmtrees Montessori, Shopos, Singapore International School (SIS), Santa Maria (Korean Students), Sinar Dharma, St. John, St. Nicholas, St.Peter’s, St.Caroline, Super Kids (AIS group), Sun Shine, Teddy Bear, Tumble Tots, Tunas Global, Twinkle Stars, Westin Damenlou, Windsor, TK 123

 

Alamat Godong Ijo

  • Jl. Raya Cinangka No. 60
    Bojong Sari
    Sawangan, Depok 16517
  • Telp: (021) 74710678, 0813-83765977 (Ms. Jane)
  • Fax: (021) 7413334
  • Website: www.godongijo.com
  • Email: indo@godongijo.com